Memilih produk lampu sorot bukanlah hal yang mudah. Selain budget, ada banyak hal lain yang harus diperhatikan ketika akan membeli sebuah lampu sorot LED. Agar tidak sampai salah pilih produk, Anda harus mengetahui rekomendasi produk lampu sorot LED apa saja yang ada di pasaran. Berikut ini adalah 5 rekomendasi produk lampu sorot LED.
1. Vio LED Garden Lamp 3 Watt Kuning
Produk lampu sorot LED taman pertama yang bisa menjadi pilihan Anda adalah Vio LED Garden Lamp 3 Watt Kuning. Produk yang satu ini dijual dengan harga yang sangat terjangkau, yakni mulai 30 ribuan saja. Anda bisa membeli beberapa buah sekaligus untuk menghias dan mengisi taman. Varian cahaya yang dikeluarkan oleh produk ini berwarna kuning temaram, cocok bila Anda ingin mendapatkan suasana yang tenang dan hangat.
2. Mitsuyama LED SMD Outdoor
Produk lampu sorot LED yang berikutnya adalah Mitsuyama LED SMD Outdoor. Kelebihan utama dari produk yang satu ini adalah dilengkapi dengan heat sink sehingga bisa membuat lampu terhindar dari overheat. Lampu sorot yang menyala semalaman tentu akan mudah panas. Overheat yang membuat produk menjadi mudah rusak, leleh atau bahkan terbakar sudah sering terjadi sehingga Anda harus sebisa mungkin menghindarinya. Produk lampu ini memiliki cahaya berwarna putih sehingga bisa membuat suasana yang terang.
3. INDEX Lampu LED Flood Light 50 Watt
Masih kurang cocok dengan dua pilihan produk sebelumnya? INDEX Lampu LED Flood Light 50 Watt mungkin bisa menjadi pilihan yang cocok untuk Anda. Lampu sorot ini memiliki kualitas yang sudah tidak perlu diragukan lagi. Bentuknya persegi panjang dengan lebar 28 cm sehingga bisa ditempatkan di pojok ruangan. Lampu jenis ini sangat cocok digunakan untuk menerangi jalan di taman yang memiliki objek besar. Cahaya yang dihasilkan oleh INDEX Lampu LED Flood Light 50 Watt ini kurang lebih 5500 lumen. Tentu sudah cukup terang untuk sebuah ruangan maupun area. Lampu sorot ini dibanderol dengan harga mulai dari 350 ribu rupiah.
4. Hannochs Lampu Flood Light Billboard 20 Watt
Produk-produk luncuran Hannochs tentu sudah tidak perlu diragukan lagi tingkat intensitas cahaya dan kemampuannya untuk menyinari ruangan. Bila Anda sedang mencari produk lampu sorot berukuran kecil tetapi memiliki sinar yang terang, maka Hannochs Lampu Flood Light Billboard 20 Watt adalah pilihan yang tepat. Produk ini dibanderol mulai harga 236 ribu rupiah. Jenis lampu ini lebih sering digunakan untuk menerangi sebuah billboard. Anda bisa memilih akan membeli lampu yang bercahaya kuning atau putih sesuai keinginan.
5. Yang Lampu Taman Air
Yang Lampu Taman Air merupakan solusi dari permasalahan yang Anda cari. Produk lampu sorot ini merupakan tipe lampu taman tetapi bisa dimasukkan dalam kolam atau tahan air. Tidak hanya memiliki ketahanan air yang luar biasa, produk ini juga bisa berganti-ganti warna sesuai dengan kebutuhan. Tersedia pendar warna merah, putih, biru bahkan hijau yang akan menyala secara bergantian. Jika akan dimasukkan dalam kolam, maka Anda harus memastikan bahwa produk Yang Lampu Taman Air ini tidak masuk lebih dari kedalaman 30 cm agar tetap awet. Lampu sorot ini dibanderol dengan harga mulai dari 125 ribu rupiah.
Nah itu dia 5 jenis lampu sorot LED yang bisa Anda pilih. Silahkan memilih produk yang sekiranya cocok dengan kebutuhan dan budget yang Anda miliki.